BREAKING NEWS

Pasi Ops Satgas TMMD : Hari Ke-6 Pelaksanaan TMMD, Pekerjaan Fisik Capai 40 Persen


INDOLIN.ID ■ Pekerjaan pembangunan fisik di kampung Tola, Kelurahan Bontobangung, Kecamatan Bontoharu, Kabupaten Kepulauan Selayar terus digenjot personil satgas TMMD ke-111 Kodim 1415 / Kepulauan Selayar.

Hal ini disampaikan Pasi Ops Satgas TMMD ke-111 Kodim 1415/ Kepulauan Selayar Kapten Arm., Husain Djafar di Makodim, pada Sabtu (19/06/2021).

Kepada pewarta, Husain mengatakan bahwa memasuki hari keenam pelaksanaan TMMD di kampung Tola, progres pekerjaan fisik rata- rata sudah mencapai 40 persen.

"Pekerjaan jembatan, pembangunan masjid dan pekerjaan jalan hingga hari ini sudah mencapai 40 persen," kata Husain.

Ditambahkan oleh Husain, mudah- mudahan cuaca bersahabat sehingga pelaksanaan pekerjaan fisik di kampung Tola tidak terkendala dan bisa dirampungkan secepatnya. (TMC)

Berita Terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image