-->
  • Jelajahi

    Copyright © INDOLIN.ID | INDONESIA ONLINE
    Indolin id
    CLOSE ADS
    CLOSE ADS

    ECONOMY

    Jelang Libur Panjang Waisak, ASDP Tingkatkan Fasilitas Pelabuhan

    INDOLIN.ID
    Rabu, 07 Mei 2025, 03.25 WIB Last Updated 2025-05-06T20:25:44Z

    INDOLIN.ID | JAKARTA — Jelang libur panjang, Hari Raya Waisak yang jatuh pada Senin (12/5/2025) dan cuti bersama Selasa (13/5/2025), mendapat perhatian PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), utamanya dalam mengantipasi terjadinya lonjakan penumpang.

    "Kami telah siap mendukung kelancaran mobilitas masyarakat melalui layanan penyeberangan nasional yang tertib, aman dan nyaman," kata Corporate Secretary ASDP, Shelvy Arifin dalam keterangannya, pada Selasa (6/5).

    Upaya yang dilakukan manajemen, kata dia, yakni dengan mengintensifkan berbagai persiapan sejak jauh hari untuk mengantisipasi lonjakan penumpang dan kendaraan. 

    "ASDP melakukan penguatan fasilitas terminal, peningkatan kapasitas ruang tunggu, serta peninjauan ulang prosedur keselamatan agar setiap aspek operasional memprioritaskan kenyamanan dan keamanan pengguna jasa," ujarnya.

    Selain itu, sebut Shelvy, pihaknya berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman menyeberang yang tertib dan menyenangkan, sehingga libur panjang benar-benar menjadi momen istirahat tanpa kekhawatiran.

    ASDP juga memperkuat koordinasi dengan stakeholder terkait seperti Kepolisian, Dinas Perhubungan, serta Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) dan Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) untuk memastikan kelancaran jadwal kapal yang beroperasi. 

    Tak hanya itu, ASDP juga memastikan bahwa seluruh fasilitas pendukung, seperti dermaga, ruang tunggu, dan peralatan pendukung lainnya, dalam kondisi prima dan sesuai dengan standar keselamatan. 

    Di sisi lain, SDM layanan juga disiagakan penuh untuk membantu kelancaran proses keberangkatan dan arus balik selama periode long weekend ini.

    Guna memastikan arus perjalanan lebih tertib, ASDP terus mendorong masyarakat untuk membeli tiket penyeberangan secara online melalui platform Ferizy. 

    "Tiket dapat dibeli maksimal H-1 sebelum jadwal keberangkatan melalui aplikasi Ferizy. Kini sudah tidak ada lagi penjualan tiket di area pelabuhan," imbuhnya.

    ASDP menegaskan pentingnya memastikan bahwa pengguna jasa sudah bertiket sebelum berangkat dan tiba di pelabuhan sesuai waktu yang tertera dalam e-ticket. (*)
    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU